Monday, January 25, 2021

Persiapan untuk Menginstall Debian di Virtualbox

 Hallo.....

Kali ini saya akan mecoba menistall Debian 10 di Virtualbox disini saya menggunakan yang versi amd64 atau sering di sebut 64 bit, tapi sebelum itu kita perlu  membuat bebeapa perisapkan, seperti membuat mesin virtual dan mendownlaod file installasi Debian 10.

Pertama kita harus medownload file .iso debian 10, kalian bisa mendownlaodnya disini, disitu terlihat ada 3 DVD untuk peinstallan kita hanya perlu medownload yang DVD-1 tetapi untuk kedepanya kita perlu 3 DVD.


Jika sudah di download sekarang kita buka Virtualbox dan mulai membuat mesin virtual

1.  Buka terlebih dahulu aplikasi VirtualBox. Setelah terbuka, buat mesin virtual baru dengan klik tombol New atau bisa melalui menu Machine >> New atau juga bisa menggunakan tombol kombinasi Ctrl + N.

2.   Akan muncul jendela baru, disini kamu diminta untuk mengisi nama mesin virtual yang akan dibuat serta type sistem operasi yang akan digunakan nantinya. Setelah mengisi Nama dan type OS, klik Next untuk melanjutkan.


3. Kemudian atur kapasitas RAM yang akan diberikan untuk mesin virtual. Karena kita akan mengisntall Debian 10 yang nantinya hanya akan menggukanan CLI, saya menyarankan untuk menggunakan kapasitas sebesar 1536 MB atau lebih.Klik Next untuk melanjutkan.


4.  Kamu diminta untuk membuat harddisk virtual. Kamu bisa menggunakan harddisk virtual yang sudah ada, tetapi jika belum ada kemu bisa membuatnya dengan memilih Create a virtual hard drive now di gambar tulisanya berbeda karena saya menggunkan bahasa IndonesiaKemudian klik Create.


5.    Masih tentang harddisk virtual, selanjutnya kamu diminta menentukan format virtual disk yang akan digunakan. Pilih saja VDI (VirtualBox Disk Image). Kemudian klik Next untuk melanjutkan.


6.     Selanjutnya pilih Dynamically Alocated, kemudian klik Next.


7.  Aturlah kapasitas harddisk yang akan diberikan untuk komputer virtual tersebut, disini saya mengalokasikan 16 GB untuk Debian 10 ini, kalian bisa menambahkan ukuranya jika nanti akan menginstall banyak aplikasi atau service . Kemudian klik Create.


8.     Komputer atau mesin virtual telah berhasil dibuat. Sekarang kita nyalakan untuk mulai menginstall Debain 10 di VirtualBox. Klik tombol Start yang ada di bagian atas. Ketika baru dinyalakan kamu akan diminta memasukan File ISO Debian 10 untuk menginstall. Pilih file iso Debian 10 DVD 1 yang sudah di download tadi dengan klik icon folder, kemudian klik start.

Untuk cara penginstallanya akan saya post di postingan selanjutnya.

Jadi seperti itulah caranya, apabila ada yang kurang faham atau ada kesalahan penulisan bisa di diskusikan melalui grup WA disini



Previous Post
Next Post

Saya adalah seorang siswa yang menyukai blog karena disini saya bisa membagikan tugas-tugas saya menjadi sebuah karya tulis

0 komentar: